iklan jual beli mobil

Tampil Eksklusif, Auto 2000 Jatim Hadirkan Toyota C-HR Hybrid di Surabaya

Surabaya, Otojatim.com - Memasuki era mobil listrik di tahun 2025 nanti, Toyota sudah cukup lama mempersiapkan dengan kendaraan ramah lingkungan yang berteknologi hybrid. Auto 2000 selaku diler Toyota terbesar di Indonesia meluncurkan Toyota C-HR Hybrid di Hotel Kampi Surabaya pada Jumat (28/6).

Toyota C-HR Hybrid adalah SUV kompak futuristik yang menggunakan dua penggerak, yaitu motor bakar dan motor listrik. Varian hybrid dari Toyota C-HR ini merupakan pilihan baru bagi penggemar SUV berbasis crossover yang memiliki kepedulian terhadap lingkungan.
konsumsi bbm toyota chr hybrid
Auto 2000 Jatim perkenalkan Toyota C-HR Hybrid kepada awak media di Hotel Kampi Surabaya (28/6). Dari kiri Hendra Purnawan (Operation Manager), Iksir Emmanuwel (Koordinator Kacab), dan Andreas (Kepala Cabang).

Kendaraan ini menggunakan mesin 2ZR-FXE dengan power 100 PS dikombinasikan dengan motor listrik bertenaga 36 PS. Sebagai kendaraan ramah lingkungan, konsumsi BBM Toyota C-HR Hybrid lebih efisien 62% dibanding C-HR non-hybrid, serta mempunyai emisi gas buang CO2 yang lebih rendah sekitar 60%.

"Meski pasarnya terbatas, Toyota C-HR ini menarik animo yang sangat tinggi bagi penggemar yang ingin tampil beda. Terbukti sejak diluncurkan April tahun lalu telah terjual lebih dari 400 unit, atau rata-rata 35 unit per bulan. Kini saatnya kami memperkenalkan kepada masyarakat varian hybrid dari Toyota C-HR. Varian baru ini mempunyai emisi rendah, bensin irit dengan power yang kuat. Tidak berisik karena menggunakan generator listrik. Berkendara rasanya jadi lebih halus," kata Hendra Purnawan, Operation Manager Auto 2000 Jawa Timur.

Di saat yang sama, Auto 2000 juga menggelar program promo spesial pembelian Toyota C-HR Hybrid. Untuk Jawa Timur, tersedia promo menarik berupa bunga mulai 3,95% untuk pembelian kredit dengan tenor 1 tahun.

"Berbeda dengan Toyota tipe lain yang mempunyai varian hybrid. Selisih harganya bisa mencapai Rp100 jutaan. Sedangkan selisih harga Toyota C-HR biasa dengan tipe hybrid hanya sebesar Rp 30 jutaan. Padahal spek baterai dan motor listrk yang ditambahkan mempunyai kualitas yang sama dengan hybrid yang lebih mahal, contohnya seperti Alphard," tambahnya.

"Kami berharap masyarakat Jawa Timur bisa mengenal lebih jauh mengenai keunggulan Toyota C-HR Hybrid sebagai SUV yang moder, stylish dan ramah lingkungan. Selain itu Auto 2000 menyediakan pula layanan total experience mulai dari cara pembelian hingga aftersales sehingga pelanggan dapat memiliki Toyota C-HR Hybrid dengan lebih mudah," tutupnya.
LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi