Toyota Jatim Optimis New Avanza Jadi Market Leader

Surabaya, Otojatim.com – Toyota New Avanza dan New Veloz resmi dihadirkan di Jawa Timur, Rabu (16/1) di atrium Plaza Tunjungan. PT Toyota Astra Motor (TAM) menyematkan sejumlah penyegaran eksterior interior dan fitur baru di mobil sejuta umat ini.

Hendra Purnawan, Operation Manager Auto 2000 Jawa Timur mengatakan bahwa perubahan model pada Avanza ini dikembangkan dan diproduksi untuk memenuhi kebutuhan pasar di Indonesia, terutama segmen Low MPV yang peminatnya paling besar.

Manajemen TAM dan perwakilan diler Toyota Jatim berpose di peluncuran New Avanza dan Veloz di Atrium Plaza Tunjungan (16/1)
“Kami optimis New Avanza dan New Veloz diminati masyarakat. Sejak 15 tahun diperkenalkan kini telah terjual lebih dari 1,7 juta unit di seluruh Indonesia. Dilihat dari angka penjualan tahun ke tahun,  Avanza hampir selalu menjadi market leader,” kata Hendra.

Hendra membidik target marketshare sebesar 30 persen sampai akhir tahun 2019.

“Pada November 2018 marketshare Avanza untuk penjualan retail sebesar 24 persen, dan di Desember 2018 tembus 25,2 persen. Untuk meraih 30 persen saya kira tidak terlalu sulit dicapai, karena Toyota Avanza di Jawa Timur pernah tembus 40 persen,” ungkapnya.

Menurutnya, model baru ini cerminan dari harapan market. “Kami hanya perlu menyiapkan suplai barang dan memastikan proses pelayanan dari segala lini mulai penjualan hingga aftersales dengan baik.”

“Selain dari database pelanggan lama yang kita garap, tak kalah penting adalah menjaring pembeli pertama. Adanya pertumbuhan ekonomi sebesar 5,9 persen dan pembangunan infrastruktur serta pengucuran dana desa oleh pemerintah sebesar Rp77 trilyun merupakan faktor dari munculnya first buyer,” jelasnya.

Sementara itu, Area General Manager 3 TAM, Diky Zulkarnaen menjelaskan segmen MPV tetap menjadi tulang punggung penjualan Toyota. Secara komposisi market, MPV Toyota meraih 48 persen dari total market dan LMPV 29 persen di dalamnya.

Sedangkan ceruk pasar LMPV di MPV sebesar 60 persen dan hampir seluruh merek yang memperebutkan ceruk pasar ini. Sampai akhir 2018 lalu, kontribusi penjualan Avanza di Toyota sebesar 23 persen dan kontribusi penjualan Avanza dan Veloz sebesar 34 persen.

”Target penjualan MPV selama 2019 sebesar 90 ribu unit. Dan kontribusi Veloz terhadap total ke Avanza sebesar 30 persen. Untuk delivery antara 1 hingga 2 bulan,”ungkapnya.

Diky optimistis New Avanza dan New Veloz tetap bisa memberikan nilai tambah bagi konsumen. New Avanza sudah hadir di pasar Indonesia selama 15 tahun. Bahkan, tercatat rekor MURI atas penjualan 1 juta unit tercepat untuk semua kategori jenis mobil. Selain itu Toyota juga didukung lebih dari 200 outlet dan jaminan ketersediaan sparepart.

Apalagi berhembusnya kabar bahwa OJK menerapkan peraturan bahwa lembaga pembiayaan diperbolehkan mematok DP 0 persen membawa angin segar terhadap penjualan otomotif di Tanah Air.

Harga Toyota New Avanza dan Veloz ini dibanderol mulai Rp200 juta hingga Rp232 juta tergantung tipe.

Baca juga:
LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi