iklan jual beli mobil

Yamaha XMAX Connected: Pilihan Utama Mudik Lebih Nyaman dan Aman dengan Skuter Matic 250cc

yamaha xmax 2024

Otojatim.com - Aktivitas mudik menggunakan sepeda motor masih menjadi opsi favorit bagi masyarakat Indonesia. Dinilai lebih hemat dan praktis, kegiatan mudik dengan sepeda motor kini semakin ditingkatkan kenyamanannya dengan hadirnya berbagai pilihan skuter matic yang mendukung perjalanan jauh. Salah satu yang terbaru adalah XMAX Connected, yang menawarkan kapasitas mesin 250 cc serta berbagai fitur canggih untuk mendukung perjalanan mudik yang lebih nyaman.


"Motor Yamaha XMAX ini tidak hanya memiliki performa dan fitur terbaik di kelasnya, tetapi juga memiliki tampilan yang elegan untuk mendukung kepercayaan diri pengendara selama perjalanan. Skutik premium dari keluarga MAXI Yamaha ini juga mendukung kenyamanan serta memudahkan pengendara untuk menjelajah dan menikmati alam," ungkap William Saputra, Manager Promosi PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ).


XMAX Connected menawarkan pengalaman berkendara yang nyaman dengan posisi riding yang tegak dan kontrol yang mudah selama perjalanan. Dengan jok lebar dan kontur ganda, posisi berkendara semakin didukung untuk kenyamanan pengendara. Keamanan juga menjadi fokus utama dengan hadirnya fitur Anti-Lock Braking System (ABS) dan cakram ganda untuk pengereman yang lebih kuat.


Dibekali dengan mesin Blue Core 250 cc yang canggih, XMAX Connected menawarkan performa maksimum di kelasnya dengan tenaga 16,8 Kw/7000 rpm dan torsi 24,3 Nm/5500 rpm. Fitur Traction Control System (TCS) juga membantu pengendara menghindari slip pada ban belakang, terutama saat berkendara di medan jalan yang licin.


Dalam segi gaya, XMAX Connected menampilkan desain modern dengan sistem pencahayaan LED pada lampu depan dan belakang. Dilengkapi juga dengan lampu hazard dan Daytime Running Light (DRL) untuk meningkatkan visibilitas di jalan. Fitur electric power socket memudahkan pengendara untuk mengisi daya baterai smartphone mereka, sementara kapasitas bagasi yang luas dapat menampung dua helm full face berukuran XL, menjadikan perjalanan lebih praktis.


XMAX Connected tersedia dengan harga Rp 66.909.000 on the road Surabaya, sementara varian XMAX Tech MAX dibanderol Rp 72.209.000 on the road Surabaya.


Dengan berbagai fitur unggulan yang ditawarkan, XMAX Connected menjadi pilihan utama bagi para pemudik yang menginginkan perjalanan mudik yang lebih nyaman, aman, dan bergaya.(*)


Ikuti berita Yamaha dari Google News 

LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi