iklan jual beli mobil

Keunggulan Ini yang Ditawarkan Wuling Alvez untuk Mobilitas Konsumen

keunggulan wuling alvez

Otojatim.com - Bermain di segmen compact SUV, membuat Wuling Motors sadar betul terkait fitur apa yang mereka tanamkan pada model Alvez. Setidaknya, dari dukungan teknologinya, model ini boleh diadu oleh rival sekelasnya.

Salah satu hal yang membuat konsumen bakal merasa nyaman adalah tiga teknologi unggulan dari jenama otomotif berlambang lima berlian ini. Pertama adalah Wuling Indonesian Command (WIND), yang merupakan fitur perintah suara berbahasa Indonesia pertama di Indonesia.

Kedua adalah Advanced Driver Assistance System (ADAS), sebuah paket lengkap fitur keselamatan sehingga membuat pengemudi dan penumpang akan terasa lebih aman dan nyaman selama perjalanan.

Kemudian, yang ketiga adalah Internet of Vehicle (IoV), di mana melalui teknologi tersebut dapat menghubungkan antara kendaraan dengan pemiliknya melalui aplikasi MyWuling+.

Sementara itu, bicara spesifikasi yang ditawarkan, dari sektor jantung pacunya, Wuling Alvez dibekali mesin empat silinder berkapasitas 1.5 liter yang mampu memproduksi tenaga 105 hp dengan torsi puncak 143 Nm. Jantung mekanis tersebut dikawinkan dengan sistem transmisi manual 6 percepatan dan CVT yang responsif dan halus.

“Selain mengedepankan desain eksterior yang sleek & stylish serta interior yang modern, kami pun melengkapi inovasi modern pada Alvez sebagai perwujudan dari semangat ‘Style & Innovation in One SUV’’. Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE) menyajikan kemudahan dan kenyamanan, bahkan sejak persiapan saat ingin mengendarai compact SUV terbaru Wuling ini,” jelas Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors.

Adapun keunggulan lain yang ditawarkan oleh Wuling Alvez ini untuk para konsumennya adalah tampilan modern melalui kehadiran grill krom, serta pengadopsian teknologi penerangan LED di lampu depan dan belakang.

Eksteriornya pun diberikan sentuhan yang lebih bergaya lewat velg berukuran 16 inci yang memiliki motif two tone, electric sunroof, rear spoiler HSML, chrome window list sehingga membuat penampilannya menjadi lebih segar untuk kalangan muda.

Kemudahan yang diberikan kepada konsumen pun dihadirkan melalui pembelian yang meringankan, di mana calon konsumen cukup menyiapkan dana senilai Rp62 juta melalui perusahaan pembiayaan Wuling Finance, dengan cicilan per bulannya sekitar Rp3,7 jutaan.

Berikut harga Wuling Alvez:
IDR 214,000,000 (SE)
IDR 260,000,000 (CE)
IDR 300,000,000 (EX)

LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi