Ngabuburit Bareng Duo Andalan UMC Suzuki: Jimny 5-Door dan Ertiga Hybrid Cruise

review jimny 5-pintu


Surabaya, Otojatim.com - UMC Suzuki Jatim menggelar acara Media Gathering pada Sabtu (23/3), yang salah satu kegiatannya adalah menjajal Jimny 5-door dan All New Ertiga Hybrid Cruise. Acara ini diadakan untuk memberikan kesempatan kepada awak media untuk merasakan performa kedua mobil tersebut.

"Kami mengundang teman-teman media untuk merasakan langsung Jimny 5-door dan All New Ertiga Hybrid Cruise," ungkap Elizabeth Janice, Head of Marketing PT UMC Suzuki Jatim.

Rute test drive singkat ini dimulai dari kantor UMC Suzuki Jatim di Jalan A Yani Surabaya menuju Gubuk Makan Warung Mang Engking di Jalan Raya Bandara Juanda Semambung Gedangan Sidoarjo, dengan jarak sekitar 10 kilometer.

Awak media secara bergantian mencoba unit test drive yang disediakan pihak UMC.

Saat merasakan nyetir Suzuki Jimny 5-door, kabin mobil petualang ini ternyata punya ruang kaki yang luas dan jok yang empuk. Suspensi mobil cukup firm namun stabil, memberikan pengalaman berkendara yang nyaman di berbagai kondisi jalan.

Mengusung mesin 4 silinder K15B yang sama dengan Ertiga dan Suzuki Jimny 3 pintu menunjukkan performa yang dapat diandalkan, dengan tenaga mencapai 104,8 PS pada 6.000 rpm dan torsi 134,2 Nm pada 4.000 rpm. Kode mesin ini dikenal sebagai mesin andalan yang mumpuni sekaligus hemat bahan bakar.

Punya wheelbase yang lebih panjang daripada saudaranya yang 3-Door, mobil ini makin menyenangkan ketika diajak main lumpur tipis-tipis, ataupun ketika melaju di jalanan aspal.

Fitur Lengkap Suzuki Jimny 5-Door

Ganti tunggangan, selanjutnya para jurnalis mengendarai All New Ertiga Hybrid Cruise, sebagai varian Ertiga teranyar.


Ubahan untuk Ertiga Hybrid Cruise daripada varian lain terdapat pada bumper desain baru dan garnish serta sideskirt yang berkesan lebih sporty. Perpaduan lower bumper berkelir hitam dan grill mesh terlihat lebih agresif.

Di sektor dapur pacu, tenaga dari mesin K15B 1.500 cc terasa responsif, dan upgrade baterai Lithium-ion semula 12V 6Ah menjadi 12V 10Ah membuat kinerja yang lebih optimal.

Fitur pintar seperti Integrated Starter Generator (ISG) dan Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) memberikan efisiensi yang tinggi serta performa mesin yang halus.

Kursi dapat diatur sesuai dengan kebutuhan pengemudi, dan mobil ini mempunyai berbagai fitur canggih seperti Meter cluster with MID, AC digital auto climate with heater, Head Unit 8 inch touchscreen with mirroring, ventilated cup holder, dan juga 2nd row armrest yang menambah kenyamanan.

Perjalanan sore itu sangat singkat, bertema fun driving dan city rolling tanpa mengambil data konsumsi BBM maupun timing akselerasi.

Harga Suzuki Jimny 5-Door
  • 5D MT Rp504.000.000
  • 5D AT Rp517.600.000
  • 5D TWO TONE RpMT 507.000.000
  • 5D TWO TONE AT Rp520.600.000

Harga Suzuki Ertiga Hybrid Cruise
  • CRUISE MT Rp300.250.000
  • CRUISE AT Rp312.250.000
  • CRUISE 2TONE MT Rp302.000.000
  • CRUISE 2 TONE AT Rp314.000.000

LihatTutupKomentar

Kolaborasi Red Bull Racing dan Aston Martin Lahirkan Warna Baru untuk Vantage

Aston Martin Vantage - Red Bull Racing Gaydon, Otojatim.com - Tentunya kita sudah tahu kalau Red Bull Racing sudah bekerjasama dengan...

close
harga yamaha nmax turbo