OTOJATIM - ARISTA sebagai salah satu group diler besar terpercaya yang memegang multi brand di Tanah Air pastinya terus berusaha untuk mendorong layanan aftersales alias purna jualnya. Salah satu usaha yang dilakukan adalah dengan mengadakan Arista After Sales Olympics 2025.
"After Sales Olympics bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi bentuk nyata komitmen Arista Group dalam menciptakan layanan purnajual terbaik melalui peningkatan kompetensi dan semangat suportivitas seluruh mekanik di jaringan kami," tukas Taufik S. Arief, Director Arista Group.
Event ini memang dirancang tidak hanya sebagai ajang kompetisi, namun juga sebagai bentuk apresiasi sekaligus program pengembangan kompetensi di bidang purnajual. Melalui kegiatan ini, Arista Group ingin menumbuhkan semangat belajar, inovasi, dan profesionalisme di kalangan teknisi yang berperan penting menjaga kepuasan pelanggan.
Lebih dari 800 mekanik Arista yang mengikuti kompetisi, Fajar Yulianto Nugroho cabang Hino Arista Cikarang berhasil meraih Juara 1 dan membawa pulang hadiah uang tunai sebesar 10 juta rupiah.
Posisi Juara 2 diraih oleh Muhammad Alfi Nurfallah cabang Denza Arista BSD yang mendapatkan Rp7,5 juta rupiah, sementara Juara 3 ditempati oleh Debbie Famingke Siahaan cabang Mercedes-Benz Arista Amir Hamzah dengan hadiah Rp5 juta.
Selain para pemenang utama, Arista Group juga memberikan apresiasi sebesar 2 juta rupiah kepada seluruh finalis lainnya yang berjumlah 10 orang yang telah menunjukkan performa terbaiknya, yaitu:
- Usman Febriyanto (Arista Power Tambun)
- Fahri Bestari (Hyundai Arista SM Raja)
- Muhammad Wildan (Neta Arista Tebet)
- M. Roikhul Arham (Ford Arista HR. Muhammad)
- Aris Santoso (Yamaha Arista Karawang)
- Yosua Sianipar (Honda Arista Pekanbaru)
- Yogi Fauzi Maulana (Mitsubishi Arista Kalimalang)
- Muhammad Yoga Pratama (BYD Arista Summarecon)
- Muhamad Ramdan Fauzi (Wuling Arista Bogor)
- Muhammad Firdaus (Suzuki Arista Tanjung Pinang).




.jpg)

