iklan jual beli mobil

Kemenhub Wajibkan Mobil Baru Dilengkapi APAR, Servvo Kejar Produksi 3.000 per Hari

  • Servvo, perusahaan anak bangsa yang memproduksi alat pemadaman api, hadir di GIIAS Surabaya 2022 untuk mengedukasi pengunjung tentang pentingnya ketersediaan APAR di dalam mobil selama berkendara.

Surabaya, Suarajatim.com - Kebakaran mobil merupakan kejadian fatal yang bisa menyebabkan terjadinya kecelakaan maut. Penyebabnya pun beragam, mulai dari overheat, korsleting, kebocoran BBM dan oli, hingga faktor eksternal lainnya.


Selain melakukan servis berkala dan pengecekan rutin sebelum berkendara sebagai langkah preventif, mobil juga perlu dilengkapi oleh perlengkapan pemadaman api. 


Hal tersebut sejalan dengan peraturan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Nomor PM 74 Tahun 2021, yang mewajibkan seluruh mobil baru yang dipasarkan telah dibekali dengan Alat Pemadam Api Ringan (APAR). 


Standar kelayakan APAR diatur sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI) yang telah ditetapkan oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN), yakni SNI 180:2021 yang diperbaharui menjadi SNI 180-2:2022, dimana syarat minimum APAR adalah 1kg dengan fire rating 5A dan 55B.


"Oleh karena itu, kami menghadirkan produk Servvo, produk pemadaman api yang sesuai dengan SNI karena memiliki bobot 1 kilogram dan mudah digunakan di kendaraan," terang Hendra Prasetyo selaku General Manager PT. Servvo Fire Indonesia pada Kamis (15/09/2022).


"Servvo biasanya ditempatkan di kursi penumpang depan. Khusus untuk kendaraan, APAR dibuat compact, mudah dibawa, portabel, dan mudah dijangkau dan digunakan oleh pengemudi," lanjut Hendra.


Hendra juga mengungkapkan bahwa produk tersebut dapat memadamkan kebakaran kendaraan secara optimal selama pengendara secara rutin melakukan pemeriksaan pada kondisi dari APAR tersebut. 


Adapun bagian yang harus diperiksa secara rutin adalah terkait tekananan udara serta volume material dalam APAR untuk memastikan alat tersebut bisa memadamkan api dengan optimal dan menyeluruh. 


Sayangnya, banyak masyarakat yang masih menganggap sepele perihal pentingnya menyediakan APAR di dalam mobilnya. Untuk itu PT. Servvo Fire Indonesia tak gentar untuk terus melakukan edukasi kepada masyarakat terkait hal ini. Salah satunya adalah dengan cara ikut serta dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2022 yang berlangsung pada 14-18 September 2022 di Grand City Convex Surabaya.


Produk APAR produksi Servvo ini telah digunakan oleh delapan pabrikan otomotif di Tanah Air, diantaranya: Toyota, Daihatsu, Honda, Suzuki, Hino, Mitsubishi, Daimler, dan Isuzu.


"Mengingat alat pemadam kebakaran ini sangat dibutuhkan baik di sektor otomotif maupun non otomotif seperti perumahan  industri, hotel, dan pasar modern. Maka demi memenuhi kebutuhan tersebut, kami memproduksi setidaknya 3.000 tabung per harinya," jelas Hendra. 


"Untuk saat ini, kami menggunakan 60% komponen lokal dan 40% komponen impor dalam memproduksi Servvo," sambungnya.


Sebagai produk anak bangsa Indonesia, Servvo bukan hanya berbekal sertifikat SNI, tetapi juga telah mengantongi sertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang diterbitkan oleh Kementerian Perindustrian.


"Harga yang kami tawarkan sangat terjangkau, yakni mulai Rp 1.099.000 untuk kapasitas 1 kg beserta tabung, dengan harga isi ulang sekitar 200 ribuan," tutup Hendra.

LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi