iklan jual beli mobil

Boyong Mobil Unggulan dari Semua Segmen, Hyundai Siap Tebar Pesona di GJAW 2025

  • PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) tampil memukau di perhelatan akbar Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025. Mengusung pesan, "Wujudkan Mobil Hyundai Impian Sekarang Juga!"


Jakarta, Otojatim.comHyundai memanfaatkan ajang GJAW 2025 bukan hanya untuk pamer produk, tetapi juga untuk memberikan kemudahan dan ketenangan bagi konsumen.


Di GJAW 2025, Hyundai meng-hilight tiga pilar utama, yakni teknologi inovatif, jaminan kepemilikan kendaraan, dan promosi terbaik.


“Gaikindo Jakarta Auto Week adalah perayaan besar bagi para pencinta otomotif, sehingga kami memanfaatkan momen ini untuk berada lebih dekat dengan masyarakat. Dalam GJAW 2025, Hyundai hadir membawa misi sederhana, yakni membantu mengubah mimpi konsumen untuk memiliki mobil Hyundai menjadi kenyataan, salah satunya lewat ragam program khusus yang semakin mempermudah proses kepemilikan kendaraan,” kata Ju Hun Lee, President Director of PT Hyundai Motors Indonesia.

Pilihan Mobil Hyundai Terbaik di GJAW 2025
Hyundai memajang rangkaian produk unggulan yang menjawab berbagai kebutuhan mobilitas konsumen di Indonesia, mulai dari keluarga hingga penggemar EV.

Di segmen keluarga & petualang, ada STARGAZER Cartenz dan STARGAZER Cartenz X. Keduanya menawarkan kabin lapang, nyaman, fitur keselamatan terdepan. Cocok untuk petualangan keluarga.

Bagi Anda yang mengutamakan kenyamanan berkendara di perkotaan, Hyundai menghadirkan All-new KONA N Line dan New CRETA N Line dengan desain sporty N Line yang bold, performa responsif, ideal untuk gaya hidup perkotaan.


Untuk pengalaman berkendara yang premium, ada PALISADE yang menawarkan desain mewah dan gagah sebagai simbol kesuksesan, serta SANTA FE yang memiliki fitur premium, teknologi terdepan, dan menjamin kenyamanan mobilitas.

Sedangkan bagi para penggemar EV yang senang jadi trendsetter, IONIQ 5 dengan desain futuristik, fitur inovatif, dan sensasi berkendara menyenangkan, siap dibawa pulang.

Selain model di atas, Hyundai juga menghadirkan produk terdepan lainnya seperti: All-new KONA Electric N Line, All-new PALISADE Hybrid, All-new SANTA FE, new CRETA N Line, dan STARGAZER Cartenz X.


Datang ke booth Hyundai di Hall 3D, ICE BSD City, mulai 21 hingga 30 November 2025. Berbagai kegiatan menarik sudah menanti. Antara lain:
  • Area Test Drive Luas: Pengunjung bisa langsung merasakan performa dan kecanggihan teknologi Hyundai di dua area test drive:
  • Indoor EV Test Track: Rasakan pengalaman berkendara senyap IONIQ 5 dan KONA Electric.
  • Outdoor Test Drive: Coba berbagai model, termasuk STARGAZER Series, CRETA Series, All-new KONA Electric, IONIQ 5, All-new SANTA FE, All-new PALISADE Hybrid, dan New TUCSON.
  • EV Bus - Kids Mobile Library: Pengalaman istimewa untuk keluarga. Bus listrik unik ini disulap menjadi perpustakaan keliling yang edukatif dan menyenangkan bagi anak-anak.
  • Hyundai x Asphalt Game Competition: Ajang adu ketangkasan bermain game dengan hadiah menarik.
LihatTutupKomentar

BMW R Nine T Racer, Moge Keren dengan Harga Setengah Milyar

BMW R Nine T Racer. Berto/Otojatim Jakarta, Otojatim.com - Pagelaran Indonesia International Motorshow 2017 telah usai. Akan tetapi ad...

close
harga yamaha nmax turbo