iklan jual beli mobil

Tersebar Seperti ATM, Wuling Bakal Sediakan Titik Fast Charging Mobil Listrik di Lokasi Strategis

  • Semakin masifnya penggunaan kendaraan listrik, membuat kebutuhan akan stasiun pengecasan semakin tinggi. Wuling tengah menggalakkan proyek pembangunan 100 titik fast charging station untuk memberi kemudahan pada pelanggannya terutama pengguna Binguo EV.

Otojatim.com - Demi memberi kemudahan bagi para penggunanya dan meningkatkan penjualan Binguo EV, Wuling akan menggeber pembangunan titik pengecasan fast charging khusus Binguo EV yaitu IEC tipe BB atau setara GB/T.


Menurut Product Planning Wuling Motors, Danang Wiratmoko, 100 unit titik pengecasan tersebut akan tersebar di seluruh Indonesia dan diperkirakan selesai di tahun 2024 ini.


"Sebenarnya, kami sudah siap membawa perangkat pengisian daya khusus Binguo EV ke Indonesia. Namun sempat terganjal regulasi Standar Nasional Indonesia alias SNI. Sekarang kami sedang proses mendapatkan sertifikasi SNI," terang Danang saat ditemui di Jakarta pada Jumat (15/12/2023).


Pada kesempatan yang sama, Marketing & Sales Director Wuling Motors, Dian Asmahani, mengatakan upaya memboyong fast charging khusus itu sudah dalam tahap nota kesepakatan dengan Icon Plus, anak perusahaaan Perusahaan Listrik Negara (PLN).


"Kita sudah teken MoU dengan Icon Plus yaitu anak perusahaan PLN yang menangani untuk EV, termasuk charging dan kita lagi accelerate. Bukan cuma yang kita planning tapi kita juga kerja sama dengan PLN untuk development SPKLU," kata Dian.


Wuling Binguo EV memiliki fitur fast charging pada sisi kiri, dan pengisian daya standar pada sisi kanannya. Namun, tipe colokan fast charging yang digunakan berbeda dari yang tersedia di SPKLU Indonesia, di mana umumnya menggunakan tipe AA Series.

Yansen Tan selaku Operation Manager Arista Wuling Jawa Timur mengatakan bahwa pihaknya telah menghubungi pengelola tempat-tempat strategis untuk mempersiapkan hadirnya pengecasan fast charging Wuling Binguo EV ini.


"Kami sudah menyurati ratusan pengelola tempat-tempat strategis seperti hotel dan cafe di Jawa Timur, untuk memberikan penawaran kerjasama pengelolaan Charger Pile yang bisa digunakan konsumen Wuling," kata Yansen.


Yansen optimis rencana tersebut dapat terealisasi di tahun 2024 ini, terutama di lokasi-lokasi wisata favorit di Jawa Timur.


"Sebenarnya wall charger ada di setiap dealer Wuling, tapi pastinya tidak akan mencukupi bila nanti pengguna mobil listrik sudah masif," ungkap Yansen.


Ia menggambarkan, bahwa nantinya Charger Pile akan tersebar di mana-mana layaknya ATM.


"Ya mirip-mirip seperti ATM lah, jadi nasabah tidak bingung mau transaksi di luar bank," tutup Yansen.

LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi