![]() |
Mendiang Nicky Hayden. Foto:istimewa/Naskah:Berto |
Otojatim (Mugello) - Dalam suasana berkabung karena pebalap MotoGP Repsol Honda, Nicky Hayden wafat di Owensboro, Amerika Serikat akibat kecelakaan sepeda, maka pagelaran MotoGP Mugello pada 4 Juni akan menampilkan semua motor yang pernah dipakai pebalap bernomor start 69 itu.
Baca juga: Kerusakan fungsi otak sebabkan Nicky Hayden meninggal dunia
Nicky Hayden membalap di MotoGP sejak 2003 dan meraih juara dunia saat bersama Repsol Honda di tahun 2006. Pebalap berjuluk Kentucky Kid ini berpindah ke Ducati pada 2009-2013 dan kembali ke Honda tepatnya di Aspar pada 2014-2015. Hayden pun berlabuh ke World Superbike pada 2016 karena dipinang tim Red Bull Honda yang notabene merupakan tim pabrikan milik Honda di World Superbike.
Hayden meninggal akibat kecelakaan sepeda di Rimini,Italia dan dirinya divonis mengalami cedera parah di bagian otak sehingga Hayden meninggal lebih cepat.