iklan jual beli mobil

Suzuki Jimny Generasi Keempat Kembali Ke Model Lawas?

Akan kembali seperti generasi kedua, Mungkinkah Jimny Bisa Mencuri hati penggemarnya? 



Jakarta,Otojatim.com Punya pengalaman dengan Suzuki Jimny atau Katana? Mungkin sebagian orang pernah merasakan mobil yang terbilang bandel dan irit tersebut. Apalagi bentuknya seperti Mini SUV membuatnya sangat digandrungi oleh penggemar Off-Road. Ditambah kemudahan mendapatkan spare part menjadi nilai lebih. 

Ditambah saat krisis moneter menerpa, mobil ini terbilang menjadi andalan orang tua untuk mengantar anaknya. Sekarang sudah melewati dua dekade kehadirannya. Kali ini Suzuki mengumumkan generasi terbaru atau keempat dari Jip ini. ya, Suzuki Jimny kembali ke titahnya sebagai mini SUV berbentuk mungil. 

Generasi keempat dari Suzuki Jimny mengambil desain model lawas. Dimana bentuk membulat dengan bodi mengotak jadi inspirasi mereka. Terlebih bentuk seperti ini bakalan mudah teringat dan ikonik bukan. Apalagi mengingat memori saat diantar ayah ke sekolah dengan kendaraan ini. 

Tetapi, kesan kaku di bodinya pun kini berkurang. Dikarenakan, konsumen sekarang lebih menyukai desain tidak mengotak dan ada unsur lekukan di setiap bodinya. Lantas, mereka pun menemukan solusi agar desainnya tidak terlalu konvensional sekali. 
Bentuk belakang masih sama dengan model sebelumnya 

Dasbornya pun begitu mirip sekali 


Sedangkan interiornya, menurut bocoran yang didapatkan dari indianautosblog, rasanya bakalan mirip dengan Jimny atau Katana yang pernah beredar di jalanan. Sungguh, bentuknya begitu mirip sekali. Meski beberapa bagian sedikit diubah untuk kenyamanan sekaligus menyematkan airbag. Tetapi, desainnya sangat terinspirasi oleh Jimny generasi kedua. 

Kapan waktu tepat untuk masuk ke Indonesia? 

Soal kehadirannya, kabar yang berendus bakal diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2017 mendatang. Bisa dibilang itu debut perdana sekaligus global. Sedangkan untuk masuk ke Indonesia sendiri, Kita tahu kalau Suzuki Indomobil Sales Indonesia baru saja memasukkan Suzuki Jimny generasi ketiga dan semuanya ludes terjual. Memang, saat memasukkan ke pasar Indonesia hanya tersedia 88 unit saja. Tetapi, dari animo konsumennya, rasanya Jimny atau Katana sendiri bakalan menarik animo kuat. 


Terutama untuk mereka yang hobi atau punya kenangan indah dengan Jip dua pintu tersebut. Apalagi, kenangan itu bisa bangkit lagi tatkala mobil tersebut hadir kembali. 
LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi